[Tutorial] Cara Membuat Slide Dengan Efek transisi Film Strip

Tutorial Slide power point dengan efek film strip transition
Slide ppt Film Strip
[Download] Template Power Point Biografi Presiden Republik Indonesia
Cara membuat
Virtual Desain - Cara Membuat Slide Dengan Efek transisi Film Strip. Slide model ini sangat cocok bagi anda yang ingin membuat slide dengan model film strip yang berjalan secar horisontal. Cara membuat slide ini sangat sederhana dan mungkin anda sudah mengetahui cara membuat Slide dengan Efek transisi Film Strip


Buat slide kosong lalu berikan warna coklat mirip warna film strip. Bagi yang belum bisa caranya seperti gambar dibawah ini. Klik kanan slide => Format background =>fill => solid fill => pilih warna background.
Slide ppt Film Strip
Buatlah Rounded Rectangle lalu fill dengan warna putih dan outline warna coklat seperti pada backgroud.
Slide ppt Film Strip

Atur Rounded Rectangle yang anda buat tadi menjadi seperti gambar dibawah ini.
Slide ppt Film Strip

Kemudian lakukan grup pada pola yang anda buat tadi lalu copy menjadi 2 dan atur seperti gambar dibawah ini.
Slide ppt Film Strip

Selanjutnya buat 1 buah rounded rectangle ukuran besar lalu fill background dengan warna putih dan outline seperti warna pada background
Slide ppt Film Strip

Setelah media atau slide film strip sudah siap, selanjutnya kita tinggal menyisipkan gambar yang ingin kita jadikan slide power point.
Slide ppt Film Strip

Sampai disini kita telah berhasil menyisipkan gambar atau foto, namun kita perlu membuat foto berada di dalam rounded rectangle yang telah kita buat. caranya klik gambar lalu pilih send backward agar posisi gambar bisa berada di belakang rounded rectangle.
Slide ppt Film Strip

Gambar/ foto masih belum rapi, di tiap sudut gambar masih siku siku, selanjutnya kita beri efek reflected rounded rectangle, caranya tinggal klik 2 kali pada gambar lalu pilih efek seperti gambar dibawah ini.

Slide ppt Film Strip

Karena gambar masih belum rapi silahkan tarik point warna kuning ke dalam sisi gambar agar posisi gambar menjadi pas.
Slide ppt Film Strip

Selanjutnya kita tambahkan efek transisi agar slide bisa bergerak seperti efek film strip. efek yang kita gunakan adalah transisi "Pan"
Slide ppt Film Strip

Selanjutnya duplikat/ copy slide sebanyak yang anda butuhkan untuk presentasi. Tekan F5 untuk menjalankan. Selamat berkreasi
Semoga tutorial cara membuat Slide power point dengan efek transisi Film Strip bermanfaat



0 komentar:

Post a Comment